Dosen Fakultas Dakwah Adakan Pelatihan Khatib Jumat

Fakultasdakwah.com——Dakwah perlu kerja keras. Tanpa kerja keras maka dakwah tidak akan berhasil. Kali ini, tim akademisi Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi IAIN Padangsidimpuan ‘turun gunung’ melakukan pembinaan keagamaan di dua desa berbeda dalam wilayah administrasi Kota Padangsidimpuan, Jumat (27/1).

Kegiatan yang bertajuk desa dakwah itu, berbentuk pelatihan khatib Jumat bagi mubaligh desa, yakni Desa Huta Padang dan Desa Manegen. “Kegiatan ini merupakan sumbangsih kita dari kalangan akademisi dakwah, untuk mengupgrade materi dakwah yang dibawakan oleh khatib Jumat. Materi dakwah yang disampaikan harus update sehingga masyarakat (jama’ah) tidak merasa bosan dan mengantuk saat khotbah jumat berlangsung,” seru Fauziah Nasution, Dekan Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi IAIN Padangsidimpuan, kemarin.

Program desa dakwah sendiri, merupakan kerjasama antara Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi IAIN Padangsidimpuan dengan lima desa yang berada di Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara, Kota Padangsidimpuan. Lima desa yang dimaksud adalah Desa Huta Padang, Manegen, Goti, Pudun Jae, dan Manunggang Julu. “Program ini sudah ada kesepakatan kerja dengan pemerintah kecamatan dan pemerintah desa, kita mengisi sumber daya manusianya karena perguruan tinggi jelas tidak punya anggaran pembangunan namun perguruan tinggi memiliki sumber daya manusia (dosen) yang dapat membantu masyarakat,” terangnya.

Dalam kegiatan desa dakwah ini ke depannya, setiap mahasiswa dilibatkan sesuai dengan kompetensi yang dimilikinya. “Lima desa tersebut sudah kita tunjuk koordinatornya berikut dengan anggotanya, yang mereka terdiri dari dosen-dosen Fakultas Dakwah. Tidak hanya dosen, namun kita mengikutsertakan juga mahasiswa, jadi ini memang kolaborasi dosen dan mahasiswa dalam melakukan pembinaan keagamaan umat,” jelasnya. (admin).

 

Comments are closed.